PAMERAN GO GREEN
Save The Earth
PAMERAN ONLINE GO GREEN
Thema : SAVE THE EARTH
Waktu : 1 – 31 Januari 2021
Konsep Go Green adalah konsep mencintai lingkungan hidup dengan cara menjaga kelestarian lingkungan hidup dengan mengubah gaya hidup dengan mengurangi kegiatan dan mengurangi produk-produk yang memicu peningkatan pemanasan global. Cara sederhana yang bisa anda lakukan sungguh sangat sederhana, praktis dan tidak mengeluarkan biaya. Kembali ke kehidupan bergaya zaman dahulu di mana penggunaan energi listrik, bahan bakar dan sebagainya masih sangat minim dan sedikit.
Aksi go green merupakan salah satu upaya manusia untuk merawat bumi supaya kembali baik dan nyaman ditinggali. Ini adalah wujud kesadaran dan kepedulian manusia terhadap alam. Dengan cara-cara yang mudah diterapkan, go green diharapkan dapat berdampak positif pada kondisi bumi. Perubahan iklim disebabkan oleh aktivitas manusia, baik secara langsung maupun tidak langsung. Ada banyak contoh aktivitas yang merugikan bumi, seperti penggunaan energi secara tidak bijak, menebang pohon, membuang sampah sembarangan, dan sebagainya.
Menurut WWF, saat ini bumi mengalami pemanasan global akibat perubahan iklim. Pemanasan global berdampak buruk bagi kondisi bumi dan makhluk hidup di dalamnya.Untuk mengurangi dampak tersebut, masyarakat mulai bergerak melakukan aksi nyata. Langkah-langkah go green diharapkan dapat mengurangi terjadinya pemanasan global sekaligus menjaga kelestarian lingkungan.
Dengan aksi go green, bumi diharapkan dapat kembali menjadi tempat tinggal yang nyaman bagi makhluk hidup. Baik saat ini, maupun pada masa yang akan datang.
3 prinsip utama yang menjadi dasar, yaitu:
· Reduce
Reduce adalah tindakan penghematan sumber daya energi. Reduce juga dapat berarti pengurangan pemakaian benda tertentu untuk mengurangi produksi sampah. Dengan memahami prinsip ini, manusia lebih selektif dalam melakukan kegiatan sehari-hari.
Contoh reduce adalah mengurangi konsumsi energi listrik dengan mematikan listrik jika tidak digunakan. Untuk mengurangi sampah plastik, hindari penggunaan kantong sekali pakai.
· Reuse
Reuse adalah memanfaatkan kembali barang-barang yang lama. Jadi, barang-barang tersebut jangan langsung dibuang, tetapi diseleksi kembali. Apabila masih ada barang yang berfungsi dengan baik, sebaiknya dimanfaatkan kembali.
Sebagian orang mungkin tidak suka melakukan hal ini karena terkesan kurang berkelas. Apalagi jika dibandingkan dengan tren yang terus berubah. Namun, reuse barang-barang lama memberikan keuntungan ganda. Selain sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Anda pun lebih hemat karena tidak perlu membeli barang baru.
· Recycle
Recycle adalah istilah yang cukup populer. Recycle berarti mendaur ulang sebuah barang sehingga dapat dimanfaatkan kembali. Barang-barang yang didaur ulang biasanya merupakan barang bekas yang sebenarnya sudah dianggap sebagai sampah. Dengan kreativitas, barang bekas dapat diubah menjadi sesuatu yang bermanfaat.
Contoh benda yang dapat didaur ulang adalah botol minuman dari plastik. Biasanya, setelah isinya habis, botol ini akan langsung dibuang. Padahal, karena berbahan plastik, botol ini butuh waktu sangat lama untuk terurai di dalam tanah. Akibatnya, bumi menjadi terkontaminasi. Dengan daur ulang, botol plastik dapat diubah menjadi pot tanaman, hiasan rumah, dan sebagainya.
Lukman Zen
PENYAJI KARYA PAMERAN ONLINE GO GREEN
- Haris Nugroho (Bandung)
- Achmad Asfali (Malang)
- Afrudin (Tasikmalaya)
- Agus Salim (Malang)
- Bahrun (Jember)
- Budi Suryapranata/Busur (Jakarta)
- Corry Harisyahatullaely (Sukabumi)
- Denok Retno Endah (Depok)
- Deskamtoro Dwi Utomo (Cinere)
- Djoko Harijanto (Bekasi)
- Endik Asto (Malang)
- Esti S Ardian (Surabaya)
- Harry Darwin (Garut)
- S. (Ig Agus Sudaryanto)
- Cahyadi (Bandung)
- Iskandar Abeng (Cirebon)
- Taat Yudha(Bandung)
- Jajang Sulaeman (Bandung)
- Wayank Krokot (Madiun)
- Nila Jet (Indramayu)
- Heri Subari (Bandung)
- Ridwan Taufik (Sukabumi)
- Rizan Ahmad Subqi (Bojonegoro)
- Rudi Triyanto Soetjipto (Depok)
- Septian Dwi Cahyo Hb (Bekasi)
- Suyanto (Cirebon)
- Teddy Suchyar (Bandung)
- Tutiasri Rachma (Bandung)
- Anne Lesar (Manado)
- Adjie Noer (Cirebon)
- Yoyok Iswoyo (Jember)
- Yudha Sasmitho (Cirebon)
- Yoeyoen Prabu (Sumedang)
- Yusa Wiadiana (Tasikmalaya)
- Katarina WK (Cirebon)
- Jaya Masloman (Manado)
- Edi Kuncoro (Malang)
KETENTUAN KARYA :
- Karya Merupakan hasil sendiri
- Thema Karya harus sesuai dengan Konsef Thema GO GREEN
- Photo Karya dipastikan jelas dan terang, tegak lurus
- Photo karya yang tidak memenuhi kritera tidak akan lolos
- Tayangan Karya UNLIMITED
- Waktu Pengiriman karya tidak terbatas
- Jumlah Karya tidak terbatas
- Karya yang Lolos akan ditayangkan tanpa pemberitahuan
- Karya yang tidak memenuhi syarat tidak akan ditayangkan tanpa pemberitahuan
- Ada Penghargaan untuk karya terbaik
- Karya Terbaik akan diumukan setiap Bulan, dan per-Tahun
- Penilaian merupakan Akumulasi Nilai Moderator, Kurator dan Publik
- Ketentuan Moderator dan Kurator mutlak tidak bisa diganggu gugat
UKURAN KARYA STANDAR PAMERAN ONLINE :
- Secara Umum Pameran Online UKURAN BEBAS.
UKURAN KARYA STANDAR PAMERAN OFFLINE (LIVE) :
- Secara prinsif Pameran Offline (Live) UKURAN BEBAS.
- Maksimal Ukuran Karya Tinggi 120 cm – Panjang 220 cm (Termasuk frame)
- Minimal Ukuran Karya Tinggi 80 cm – Panjang 80 cm (Termasuk frame)
- Ukuran bisa lebih kecil dengan pertimbangan Panel tersedia Maksimal Tinggi 120 cm dan panjang 240 cm
PENGIRIMAN KARYA UNTUK DIPAMERKAN DI GBSRI GALERI
- Karya Pemilik GALERI ONLINE (ingin punya Galeri Online)
- Karya merupakan karya peserta pameran ONLINE GBSRI
- Karya Layak Pamer dan Layak Jual
- Karya memenuhi kriteria yang disesuaikan dengan ukuran yang ditentukan
- Pembagian hasil adalah 70 % untuk pelukis : 30 % Panitia
WAKTU
- Waktu Pelaksanaan Pameran Online dilaksanakan secara resmi ditayangkan di website GBSRI, pada setiap bulan awal sampai akhir bulan.
- Waktu Pendaftaran Sebulan sebelumnya atau lebih dahulu setelah mengisi formulir
TEKNIK
Media Dan Teknik Bebas (Cat air -Pastel – Cat Minyak – Cat akrilik – Mix media dan lain-lain)
UKURAN KARYA STANDAR PAMERAN ONLINE :
- Secara Umum Pameran Online UKURAN BEBAS.
UKURAN KARYA STANDAR PAMERAN OFFLINE (LIVE) :
- Secara prinsif Pameran Offline (Live) UKURAN BEBAS.
- Maksimal Ukuran Karya Tinggi 120 cm – Panjang 220 cm (Termasuk frame)
- Minimal Ukuran Karya Tinggi 80 cm – Panjang 80 cm (Termasuk frame)
- Ukuran bisa lebih kecil dengan pertimbangan Panel tersedia Maksimal Tinggi 120 cm dan panjang 240 cm
PENDAFTARAN
- Cara Kesatu : Mengisi formulir yang tersedia (Formulir Pendaftaran)
- Cara Kedua : Mengirim Data melalui E-Mail ke admin@gbsri.com atau galeribarayasenirupa@gmail.com
Data yang dibutuhkan :
Nama Lengkap :
Nomor Telp atau WA :
Alamat Email :
Alamat Rumah :
Photo Diri :
Photo Karya :
Photo Bareng Karya :
Judul Karya :
Ukuran :
Media & Teknik :
Harga:
Apakah Karya siap di PAMERANKAN : YA/TIDAK
KEPUTUSAN
- Karya-karya terpilih akan langsung tayang di WEBSITE
- Karya-karya terpilih yang akan di PAMERANKAN di GALERI akan diberitahukan via Telp/Email, untuk segera dikirim ke GBSRI Galeri
BIAYA
- Pameran Online Gratis
PEMESANAN SERTIFIKAT
Bagi yang membutuhkan Sertifikat dan Katalog silahkan pesan :
- E- Sertifikat : 25.000,-
- CETAK Sertifikat + Katalog : 100.000,-
- CETAK Sertifikat + Sertifikasi Karya + Katalog + Kaos GBSRI : 350.000,-
*Pemesanan Tidak mengharuskan*
Transfer Bank BCA : 1480997707 atas nama Lukman Zen
KARYA – KARYA PAMERAN ONLINE GO GREEN
GBSRI STUDIO
HUBUNGI KAMI
- E-Mail : admin@gbsri.com
Copyright @GBSRI2024
Tentang GBSRI | Syarat & Ketentuan | Kebijakan Privasi